SMP Muhammadiyah 5 Ngawi


TAK SEKADAR BELADIRI
SMP Muhammadiyah 5 Ngawi punya banyak ekskul. Salah satu yang jadi favorit siswa adalah Tapak Suci (TS) Putera Muhammadiyah.

Ekstrakurikuler bidang seni beladiri ini merupakan ciri khas sekolah di bawah naungan persyarikatan Muhammadiyah. 

Anak-anak ekskul TS SMP Muhammadiyah 5 Ngawi sudah sering meraih prestasi. Antara lain di even yang digelar IPSI Kabupaten Ngawi. Pada Invitasi Tapak Suci se-Karesidenan Madiun di Unmuh Ponorogo 2010, tim Padmanaba- SMP Muhammadiyah 5 Ngawi-menyabet juara umum III. Pada Olimpiade Pelajar Muhammadiyah (OPM) Februari lalu, tim sekolah yang punya moto “The Real Islamic Scholl for The Bright Future” ini menjadi juara umum.
Hari ini (8/5), duta Padmanaba akan berangkat ke Kota Reog untuk mengikuti invitasi Tapak Suci yang diselenggarakan Universitas Muhammadiyah Ponorogo. ’’Tapak Suci tidak sekadar ekstra bela diri, tetapi juga mengandung nilai keimanan dan penyempurnaan akidah bahwa tiada kekuatan kecuali izin Allah SWT,’’ ungkap Pak Suyanto, salah satu pendekar TS di SMP Muhammadiyah 5 Ngawi. (*)

Malah Semakin Berkembang
MASIH ingat kantin kejujuran (kajur)? Jika di sekolah lain banyak yang gulung tikar, kajur SMP Muhammadiyah 5 Ngawi tetap eksis.

 
Bahkan, semakin berkembang dari waktu ke waktu. Itu tak lepas dari komitmen siswa-siswi sekolah ini mengedepankan kejujuran.

”Melihat tumpukan makanan yang lezat tanpa ditunggui pedagangnya, bagi orang lain mungkin tergoda orang untuk tidak jujur. Tapi berkat nasehat dari guru dan kesadaran bahwa Allah itu Maha Melihat, kami semua bisa jujur,’’ kata Hariayanto, siswa kelas 7C 

Memang, jujur itu seharusnya bukan karena orang lain, tapi karena ada niat dan tekat dari dalam diri sendiri. Itu pula yang terpatri kuat di benak warga SMP Muhammadiyah 5 Ngawi. “Dengan tingkat kejujuran siswa yang tinggi, kami optimistis kajur di sekolah ini terus berkembang, ‘’ ujar Bu FaritaLina R, penanggung jawab kajur SMP Muhammadiyah 5 Ngawi. (*)
Borong 26 Piala, Sabet Juara Umum
PELAJAR sekolah di bawah naungan persyarikatan Muhammadiyah punya even olimpiade yang dikenal dengan sebutan OPM (Olimpiade Pelajar Muhammadiyah).

OPM se-Kabupaten Ngawi tahun ini diadakan 24-26 Februarilalu di Perguruan Muhammadiyah Ngawi yang juga merupakan kompleks Pondok Pesantren Muhammadiyah Ulil Albab.
Cabang olah raga yang dipertandingkan dalam OPM kali ini antara lain bulu tangkis, futsal, pencak silat, dan tenis meja. Sedangkan perlombaan bidang seni di antaranya pidato tiga bahasa, baca puisi, majalah dinding (mading), dan paduan suara. Juga ada lomba matematika, sains, dan Ismubaris (Al-Islam Kemuhammadiyah dalam bahasa Arab dan Inggris).
Tau nggak, pada ajang Olimpiade Pelajar Muhammadiyah ITU, SMP Muhammadiyah 5 Ngawi keluar sebagi juara umum dengan memborong 26 piala. Amazing!
‘’Kegiatan ini dilaksanakan secara rutin oleh majelis Dikdasmen Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Ngawi. Tujuannya menggali bibit–bibit pelajar berprestasi di kalangan Muhammadiyah yang nantinya akan diikutkan dalam kompetensi di tingkat Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur,’’ kata Pak Salimoel Amien, ketua majelis Dikdasmen PDM Ngawi saat pembukaan OPM.
‘’ Selain itu, juga sebagai ajang silahturrahim antar pelajar, guru, maupun pengelola sekolah sebagai wahana tukar pikiran, tukar pengalaman demi memajukan pendidikan di kalangan Muhammadiyah,’’ imbuhnya. (*)

Bahasa Arab jadi Mapel Wajib

Juga Punya Program One Day One Ayat
SISWA SMP Muhammadiyah 5 Ngawi sudah pada pintar Bahasa Arab lho. Maklum, di sekolah itu Bahasa Arab masuk dalam mata pelajaran (mapel) wajib bagi siswa mulai kelas 7 sampai kelas 9.

Langkah pihak sekolah menjadikan Bahasa Arab menjadi mata pelajaran wajib juga tak lepas dari prinsip man jadda wa jadda (siapa bersungguh-sungguh mendapat) dan man sobaro dhofiro (siapa bersabar beruntung).
Nggak rugi sekolah memasukkan Bahasa Arab sebagai mapel wajib. Banyak siswa SMP Muhammadiyah 5 Ngawi yang mengukir prestasi. Bahkan, juara I lomba pidato Bahasa Arab putra dan putri di Olimpiade Pelajar Muhammadiyah (OPM) tahun ini diborong wakil sekolah itu. Yakni, Nikmah Rima D dan Ibnu Mas’ud F.

Tak hanya itu, SMP Muhammadiyah 5 Ngawi juga punya program “One Day One Ayat’’. Maksudnya, setiap menghafal satu ayat Alquran. Pencetus program ini adalah guru Bahasa Arab sekaligus pengasuh Pondok Pesantren Ulil Albab Ustadz Wakhid. ‘’Program ini cukup efektif. Dengan metode ini diharapkan tiap siswa mampu menghafal dalam satu tahun dua sampai tiga juz,’’ terang Pak Hadi Mustofa, kepala sekolah. (*)

Sekolah sekaligus Mondok
  
ADA yang beda di lingkungan SMP Muhammadiyah 5 Ngawi. Siswa-siswi sekolah di Jalan K.H. Ahmad Dahlan ini menuntut ilmu seperti pelajar umumnya, sekaligus mondok di Pondok Pesantren Muhammadiyah “Ulil Albab” di kompleks sekolah.
“Pondok ini didirikan untuk mencetak kader-kader bangsa, calon-calon pemimpin umat,’’ terang Pak H. Gunadi Ash Cidiq, pimpinan pondok yang juga ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Ngawi.
Para santri tidak hanya ngaji Quran atau memperdalam agama saja lho. Untuk mendukung pembelajaran, mereka diwajibkan memiliki laptop. Dengan sarana itu, mereka bisa mengakses internet sehingga memiliki pengetahuan yang luas. Asal tau aja, aktivitas santri dan santriwati juga dikontrol 24 jam sama ustadz dan ustadzah di sana.
”Dengan sistem mondok atau asrama selama 24 jam, santri diajar dan dididik apa yang mereka lihat, apa yang mereka dengar dan apa yang mereka rasakan adalah pendidikan,’’ kata Ustadz Wakhid, pengasuh pondok.
Alumnus Pondok Modern Darussalam Gontor ini menambahkan, di Ponpes Ulil Albab juga dibiasakan berkomunikasi dengan dua bahasa, yaitu Bahasa Arab dan Inggris. Metodenya, pemberian dua kosa kata baru setiap harinya dan membuat dua kalimat dari setiap kata.
Bagaimana tanggapan santri yang mondok di sana? ‘’Bersekolah sekaligus mondok sangat bermanfaat karena mendapat ilmu agama, berbahasa Arab dan Inggris secara aktif, IT dan hafal surat-surat Quran,’’ kata salah satu santriwati asal Pacitan.
Soal prestasi para santri tidak usah diragukan lagi. Santri di pondok yang berdiri 19 Februari 2009 ini sudah berjaya di berbagai ajang seperti OSN, O2SN, OPM, dan masih banyak lagi lainnya. (*)

CREW LIPUTAN:


Sumber : exmudonline

JADILAH ORANG PERTAMA YANG MENGOMENTARI :



Dikirim oleh Unknown pada 12.15. dan Dikategorikan pada , , , , , , , , , . Kamu dapat meninggalkan komentar atau pesan terkait berita / artikel diatas

0 komentar untuk SMP Muhammadiyah 5 Ngawi

Tinggalkan Komentar

SEPUTAR NGAWI

PENGUNJUNG ONLINE

PATROLI

Mencuri Rokok, Bonyok Dipukuli

NGAWI - Ramelan (35), warga Desa Bendo, Kecamatan Padas, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, diamankan Polsek Geneng usai kepergok mencuri roko...

04 Apr 2013 / 0 Comments / Read More
Ketahuan Selingkuh, Suami Cekik IstriAsik Mabuk, Enam Pelajar Di RaziaHilang Berhari-hari, Ditemukan Hanyut
PENDIDIKAN

Jadikan PNS Fungsional Sebagai Guru

NGAWI - Langkah terbilang ekstrem dilakukan pemkab untuk menutup defisit guru sekolah dasar (SD) yang mencapai angka 900. Yakni, pemkab ak...

05 Mar 2013 / 0 Comments / Read More
Dindik Menyebut Pusat Kurang Antisipasif Soal Redistribusi GuruSMP Muhammadiyah 5 NgawiSiswa SD di Ngawi Belajar Seni Karawitan
TIPS DAN ARTIKEL

Jadikan PNS Fungsional Sebagai Guru

NGAWI - Langkah terbilang ekstrem dilakukan pemkab untuk menutup defisit guru sekolah dasar (SD) yang mencapai angka 900. Yakni, pemkab ak...

05 Mar 2013 / 0 Comments / Read More
Lahan Tidak Cukup, Banyak Truk Ngetem di Pinggir JalanHarga Beras di Kabupaten Ngawi NaikKA Madiun Jaya Ekspres Siap Diluncurkan
PEMERINTAHAN

Banjir Rendam 12 Kecamatan di Kabupaten Ngawi

NGAWI - Hujan deras selama lebih dari 9 jam membuat 12 kecamatan di Kabupaten Ngawi kebanjiran. Banjir terjadi di kecamatan yang berada d...

08 Apr 2013 / 0 Comments / Read More

Rampas Kamera Wartawan, PNS Diperiksa

NGAWI - Akibat menghalangi kerja pers, Martati, pejabat pegawai negeri sipil (PNS) Pemerintah Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, diperiksa...

25 Mar 2013 / 0 Comments / Read More

Pengelolaan Sampah Jadi Nilai Minus Adipura

NGAWI - Tim pemenangan Adipura Pemkab Ngawi harus bekerja keras jika tidak ingin penghargaan di bidang kebersihan itu melayang. Hal ini...

02 Mar 2013 / 0 Comments / Read More

Tiga Penderita Demam Berdarah di Ngawi Meninggal

Ngawi - Sebanyak tiga penderita demam berdarah (DB) di wilayah Kabupaten Ngawi tercatat meninggal dunia selama bulan Mei 2012. K...

25 May 2012 / 0 Comments / Read More
Wong Ngawi

Prijanto

Mayjen TNI (Purn) Prijanto (Ngawi, 26 Mei 1951) adalah seorang tokoh TNI. Jabatan terakhirnya adalah Aster KASAD dengan pangkat Mayor Jen...

08 Dec 2010 / 0 Comments / Read More

Ratih Sanggarwati

Ratih Sanggarwati (lahir di Ngawi, Jawa Timur, 8 Desember 1962; umur 47 tahun) adalah seorang peragawati, model, pemain sinetron, pengusah...

08 Dec 2010 / 0 Comments / Read More

Bagi temen-temen yang ingin berpartisipasi dalam mengisi blog ini caranya gampang, tinggal kirim Biodata Anda ke lintas@ymail.com.

Bagi temen - temen yang menginginkan wilayahnya mempunyai blog tersendiri, kami akan membuatkan blog sesuai nama daerah temen tinggal, asal temen - temen bersedia untuk mengisi blog yang temen minta.

Setiap Kontribusi akan sangat bermanfaat bagi kemajuan daerah kita, termasuk generasi saat ini dan yang akan datang.

Bila tulisan yang di kirim mengambil dari sumber lain, Jangan lupa sebutkan sumber tulisan secara lengkap berikut link asal tulisan tersebut.

Tulisan tidak berbau sara, hasutan, mengadu domba, maupun ponografi. Seluruh isi tulisan menjadi tanggung jawab sepenuhnya pengirim. blog ini hanya sebagai sarana untuk menyebarkan isi tulisan.
KULINER

makanan khas ngawi

Makanan Khas Asli kota Ngawi Adalah Tepo Tahu (Pertama kali di buat oleh Bp Palio), kemudian Wedang Cemue. karena rasanya yang enak banyak ...

13 Dec 2010 / 0 Comments / Read More

Kripik Tempe Khas Ngawi

Selain diposisikan sebagai pelengkap makanan utama, tempe juga dikenal sebagai jajanan tradisional yang lezat dan sehat.Biasanya tempe dio...

05 Dec 2010 / 0 Comments / Read More
KERAJINAN

kerajinan kayu di ngawi

Bertepatan musim liburan di negara lain, sentra kerajinan kayu tradisional ikut kecipratan rejeki. Pusat-pusat kerajinan kayu jadi jujuga...

10 Dec 2010 / 0 Comments / Read More

Tas Anyaman Plastik Ngawi Tembus Pasar Ekspor

Ngawi - Kerajinan tas anyaman dari bahan plastik di sentra kerajinan tas anyaman plastik Manunggal di Desa Poh Konyal, Kecamatan Pangkur, ...

08 Dec 2010 / 0 Comments / Read More
SENI DAN BUDAYA

SMP Muhammadiyah 5 Ngawi

TAK SEKADAR BELADIRI SMP Muhammadiyah 5 Ngawi punya banyak ekskul. Salah satu yang jadi favorit siswa adalah Tapak Suci (TS) Putera...

18 May 2012 / 0 Comments / Read More

Siswa SD di Ngawi Belajar Seni Karawitan

Ngawi - Para siswa Sekolah Dasar (SD) Negeri 6 Beran, di Desa Beran, Kecamatan Ngawi, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, yang tergabung dalam s...

23 Jun 2011 / 1 Comments / Read More
PARIWISATA

Sumber Air Hangat Tempuran Ngawi Di Percaya Bisa Jadi Perantara Penyembuhan Berbagai Penyakit

al dan pengunjung sedang melakukan kegiatan , saya sendiri awalnya tidak percaya dan cuek saja dengar berita bahwa sumber air hangat yang...

23 May 2012 / 0 Comments / Read More

Wisata Hargo Dumilah Ngawi

NGAWI. Suasana yang asri itulah terlihat dari kolam pemandian Hargo Dumilah yang berada di lereng utara Gunung Lawu tepatnya di Desa Seton...

08 Dec 2010 / 0 Comments / Read More

2010 Lintas Ngawi. All Rights Reserved. - Designed by Lintas Ngawi